Mengenal Putra-Putri Rasulullah saw

Rasulullah adalah suri tauladan yang paling baik untuk umatnya sebagai salah satu dasar hukum Islam untuk membawa kepada kebenaran. Dari sebelas wanita yang Rasulullah saw nikahi, hanya Khadijah binti Khuwalid dan Mariah binti Syam'un yang memberi beliau keturunan. Sebagai umatnya Mengenal 7 putra - putri Rasulullah SAW adalah juga merupakan bentuk kecintaan terhadap ahlulbait.

putra putri rasulullah
source imag : theguardian.com

Putra-putri Rasulullah
Laki-laki :
  • Al Qasim (Khadijah)
  • Abdullah (Khadijah)
  • Tayyib (Khadijah)
  • Ibrahim  (Mariah binti Syamun)

Perempuan :
  • Zainab (Khadijah)
  • Ruqayyah (Khadijah)
  • Ummi Kaltsum (Khadijah)
  • Fatimah (Khadijah)

Pernikahan Rasulullah saw dengan Khadijah dikaruniai tujuh orang anak, tiga putra (Al Qasim, Abdullah, dan Tayyib) yang meninggal dunia sewaktu masih kecil dan empat putri (Zainab, Rugayyah, Ummi Kaltsum, dan Fatimah). Sedangkan dari pernikahan beliau dengan Mariah binti Syamun, dikaruniai seorang anak bernama Ibrahim yang meninggal sewaktu masih kecil.

Dengan demikian jumlah anak Rasulullah saw delapan orang, empat laki-laki yang kesemuanya meninggal dunia sewaktu masih kecil dan empat wanita. Di antara empat putri Rasulullan saw, yang paling terkenal didunia Islam ialah Fatimah Az-Zahra.

Dia menghabiskan masa kanak-kanaknya di Mekah sehingga mengalami secara langsung tekanan dan penylksaan yang menimpa keluarganya, karena pada masa itu Rasulullah saw baru memulai perjuangannya mensyiarkan Islam. Sedangkan pada masa remaja dan dewasanya, Fatima tinggal di Madinah.

Satu tahun setelah hijrah, Rasulullah saw menikahkan Fatimah dengan Ali. Sesungguhnya banyak tokoh masyarakat, saudagar kaya dan pahlawan perang yang ingin menyuntingnya, namun semua itu
ditolak oleh Rasulullah saw secara halus: Beliau lebih memilih Ali sebagai suami Fatimah, selain karena Ali sangat terpelajar dan bijak juga karena ia orang yang pertama memeluk Islam

Pernikahan Fatimah dengan Ali dikaruniai lima orang
keturunan, tiga putra:
  • Hasan, 
  • Husein, dan 
  • Muhassin

dan dua putri:
  • Ummi Kulsum
  • Zainab

Kedua putra mereka yang pertama Hasan dan Husein, terbunuh di Karbala dan dikemudian hari terkenal sebagai tokoh Syiah.



Komentar

Enjoy journey, you is the best...